Postingan

Menampilkan postingan dari Juli, 2021

BAB I. KETABAHAN NABI MUHAMMAD SAW. DAN PARA SAHABAT DALAM BERDAKWAH.

Gambar
 Assalamu'alaikum anak Hebat! Bagaiamana kabar kalian semua. Semoga semua selalu sehat dan dalam lindungan Allah Subhanahu Wa' Ta'ala. Kita lanjuit yuk! Belajar sejarah  manusia agung, Nabi Muhammad SAW. Kita akan belajar tentang  BAB I. KETABAHAN NABI MUHAMMAD SAW. DAN PARA SAHABAT DALAM BERDAKWAH. Kita pahami dulu apa siih  dakwah itu ?  DAKWAH adalah mengajak atau menyeru orang lain agar TAAT pada ajaran Allah. Allah mengutus para Nabi agar manusia Taat kepada Allah , untuk kebaikan dan kebahagiaan manusia itu sendiri. Nah, setelah menerima wahyu di Gua Hira'.  Rasulullah mendapat wahyu pertamakali yakni surah Al Alaq ayat 1-5. Sesudah itu Rasulullah menerima wahyu ke-2 yakni Surah Al Mudaststir ayat 1-7. Sesudah itu Rasulullah berdakwah secara sembunyi-sembunyi (rahasia) . Kenapa Rahasia? Karena orang Mekah tidak suka menyembah satu Tuhan. Mereka senang menyembah patung .Jadi Nabi Muhammad memulai dakwah dengan cara sembunyi-sembunyi. Di kota Makkah perkembangan Aga

MEMOHON PERTOLONGAN ALLAH SWT DENGAN KALIMAT TAYYIBAH HAUQALAH

Gambar
  KD : 3.1 Memahami makna dan ketentuan penerapan kalimat hauqalah (Laa haula walaa                            quwwata illa billaah hil "aliyyil adhiim) Kita dianjurkan untuk membaca Kalimat Toyyibah Hauqolah ketika  kita untuk membutuhkan pertolongan Allah SWT. Manusia itu sangat lemah, butuh makan. Jika tidak tidur , maka mengantuk. Bahkan bisa sakit hanya karena masalah kecil. Digigit  nyamuk bisa sakit. Bahkan di gigit virus kecil (kayak virus Corona) seluruh dunia bisa heboh.  Maka kita dianjurkan untuk memperbanyak membaca kalimat Tayyibah.  A. Adapun waktu yang tepat untuk membaca kalimat Tayyibah adalah  : 1. Ketika sedang menghadapi ujian berat. 2. Ketika muadzin mengumandangkan adzan lafal "hayya 'alash shalah" dan "hayya 'alal falah". 3. Akan melakukan perjalanan. 4. Mengerjakan pekerjaan yang berat 5. Berdzikir 6. Sedang sakit. Orang muslim,harus yakin pada pertolongan Allah bagi hambaNya yang bertaqwa. Hadapi semua permasalahan sehari-hari

AYO KENALI MATERI AA DI KLEAS 5

Gambar
  Bagaimana kabar kalian semua? Bu Diyah harap semua sehat dan tetap semangat belajar, meskipun tetap on line. Alhamdulillah senang sekali bisa menjumpai anak-anak hebat kelas 5 MI KHadijah Malang.  Bu Diyah tidak bosan-bosanya mengingatkan selalu : INGAT ADAB MENCARI ILMU saat Matsama : 1. Menyucikan Hati, jangan ada dengaki, sombong dan merasa paling pintar.  2. Niat karena Allah. 3. Selalu rendah hati terhadap orang yang menyampaikan ilmu. 4. Ambil Manfaat dan Faedahnya 5. Jaga makanan dan minuman kita. Jauhkan dari yang haram. SEMOGA KITA SEMUA SELALU DALAM PETUNJUK ALLAH. Nah, kita akan  melihat apa saja materi Akidah Akhlak  yang akan kita bahas bersama di kelas 5. SEMESTER 1 1. K alimat hauqalah (Laa haula walaa quwwata illa billaah hil `aliyyil adhiim) 2. A l- Asma' al-Husna (al Qowiyy, al Qayyum) 3. I man kepada hari akhir (kiamat) 4. A dab bertamu 5. S ikap teguh pendirian, dermawan, dan tawakkal melalui kisah Nabi Ibrahim As SEMESTER 2 6.   kalimat tarji' (inna lilla

BELAJAR DARI KELUARGA IBRAHIM AS. DAN KELUARGA IMRON

Gambar
  Sebelumnya, saya haturkan jazakallah bi khoir, kepada saudaraku, rekan seperjuanganku di Madrasah Ibtidaiyah Khadijah Malang. Beliau Pak Yahya, yang digerakan Allah share video dari You Tube tentang tata cara Sholat Idul Adha di rumah. Sungguh sangat bermanfaat.   https://www.youtube.com/watch?v=oz2lYWlbuj4&ab_channel=NUOnline Aku baca dan aku pelajari sungguh-sungguh. Virus Covid 19- masih menghantui dunia. Tepat di depan masuk blok rumahku, berkibar bendera hijau, tanda tak satupun warga di blok kami yang terpapar. Namun tidak demikian dengan blok-blok yang lain. Selalu ada 2-3 warganya yang terpapar Virus yang masih saja diperdebatkan keberadaannya. Entahlah, aku lebih memilih sibuk dan pasarah dengan aktifitas ibadahku kepada Allah. Pada hari raya Idul Fitri lalu, para wanita masih diperkenankan turut jamaah di mesjid. Aku dan ke-3 anak gadisku juga bergabung di mesjid. Juga dengan ke tiga anak laki-lakiku. Kami semua dapat beriringan berjalan menuju mesjid. Sambil terus bert